Selasa, 28 Juni 2011
Tekad Lindegaard Bersama MU di Musim yang Baru
Manchester - Anders Lindegaard memiliki satu misi di musim yang baru nanti. Kiper 27 tahun itu ingin jadi pilihan pertama di bawah mistar gawang Manchester United.
Lindegaard bergabung ke MU pada bulan Januari lalu. Saat itu ia mendapati dirinya jadi pilihan ketiga di belakang Edwin van der Sar dan Tomasz Kuszczak.
Musim depan Van der Sar memang sudah pensiun, tetapi Lindegaard bisa saja masih jadi pilihan kesekian jika David De Gea sukses direkrut 'Setan Merah' dari Atletico Madrid.
Lindegaard sendiri tak mau menyerah begitu saja. Ia pun bertekad untuk berusaha sekuat tenaga agar bisa jadi pilihan pertama mengawal gawang MU.
"Aku sangat antusias. Ini akan jadi musim yang menarik buatku dan tim. Aku akan bertarung dengan sekuat tenaga agar posisi (kiper pertama) bisa jadi milikku," tegas Lindegaard kepada Sunmorsposten yang dikutip ESPN Star.
Selain itu, Lindegaard juga punya misi tambahan di musim depan yakni ikut membantu MU meraup gelar sebanyak mungkin.
"Tujuan MU adalah untuk memenangi gelar sebanyak mungkin dan aku akan berusaha semaksimal mungkin untuk ikut berkontribusi," lanjutnya.
Meireles Menuju Pintu Keluar Anfield?
Liverpool - Raul Meireles memang punya debut musim yang bagus bersama Liverpool. Meski begitu bukan tak mungkin kalau pesepakbola Portugal ini segera dilego. Kenapa?
Didatangkan dari Porto dengan biaya transfer 13 juta euro, Meireles mengawali kiprahnya dengan cemerlang, dengan sumbangan lima gol dari 41 pertandingan.
Beberapa gol yang diukirnya merupakan gol krusial The Reds di Premier League. Seperti gol tunggal Meireles yang sukses mempermalukan Chelsea di Stamford Bridge pada awal Februari.
Sehingga atas performa ciamiknya itu, Meireles terpilih sebagai PFA Fans Player of the Year 2011 mengalahkan Fernando Torres, Samir Nasri dan Dimitar Berbatov.
Merasa sudah betah bermukim di Anfield, Meireles mengharapkan kontrak baru yang dijanjikan sang klub jika menunjukkan performa yang bagus. Akan tetapi hingga kini Liverpool belum juga mewujudkan keinginannya.
Meireles kini berada dalam situasi sulit menyusul lini tengah Liverpool yang semakin sesak. Menyusul segera pulihnya Steven Gerrard dan kehadiran Jordan Henderson yang baru saja digaet dari Sunderland.
Selain itu, The Kop masih bernafsu untuk mendatangkan beberapa pemain lain seperti Stewart Downing, Charlie Adam dan Connor Wickham di mana potensi sukses terbuka cukup besar.
Dua klub raksasa Italia, Juventus dan Inter Milan dilaporkan berminat menggunakan jasa Meireles. Tapi diyakini Liverpool hanya akan melepas pemainnya itu lebih dari harga belinya. Demikian diwartakan Daily Mail.
'Anak Baru' Milan Bidik Piala Super Italia
Milan - Stephan El Shaarawy berharap cepat mendapat trofi setelah bergabung AC Milan. Mantan pemain Genoa itu ingin membawa tim barunya tersebut mengalahkan Inter Milan untuk merengkuh Piala Super Italia.
El Shaarawy diboyong ke San Siro dengan harga yang disebut-sebut senilai enam juta euro plus melepas setengah kepemilikan Alexander Merkel sebagai paket barter.
Sebelum kompetisi Seri A 2011/12, Milan dan Inter selaku pemenang Coppa Italia akan berebut trofi Piala Super Italia dalam laga yang digelar pada 6 Agustus di Beijing, China.
El Shaarawy mengaku tak sabar segera bermain bersama para pemain Milan seraya menargetkan Piala Super Italia sebagai trofi pertamanya.
"Bagiku, itu akan menjadi suatu kehormatan untuk dapat bermain dengan para pemain ini (Milan), aku tidak sabar untuk memulainya," aku dia kepada Sky Sports 24.
"Target pertamaku adalah memenangi Piala Super Italia melawan Inter, kompetisi resmi yang pertama untukku," tuntas El Shaarawy.
Striker Baru Datang, Benzema Siap Berjuang
Madrid - Dengan stok striker yang sudah berlimpah, Real Madrid terus memburu beberapa pemain depan. Dianggap posisinya paling terancam, Karim Benzema tak gusar dengan kondisi tersebut.
Sergio Aguero dan Neymar adalah dua nama yang kini tengah santer dikabarkan bakal dibeli Madrid. Entah salah satu atau bahkan keduanya akan datang ke Santiago Barnebu, itu akan menambah padat barisan striker El Real.
Jose Mourinho sebelumnya sudah punya Gonzalo Higuain yang siap menunjukkan kembali ketajamannya usai cedera panjang musim lalu. Ada juga Emmanuel Adebayor yang tampil menjanjikan dalam periode peminjaman dari Manchester City. Nama lainnya adalah Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema.
Untuk yang disebut paling akhir, kedatangan striker baru akan membuat peluangnya dapat kesempatan bermain makin sedikit. Striker asal Prancis itu sempat banyak dapat kritik karena tak memberi banyak kontribusi berupa gol, dan jadi pemain yang santer dikabarkan bakal dilego pada awal musim kemarin.
Siapkah Benzema menghadapi persaingan yang lebih berat musim depan untuk bisa dapat satu tempat di Starting XI?
"Saya tidak takut. Jika saya takut dengan kedatangan striker lain maka saya akan berhenti bermain sepakbola Striker-striker tak membuat saya takut, Kompetisi memacu saya dan memotivasi saya untuk lebih lagi," sahut Benzema di Skysports.
Setelah tahun perdana yang seret gol, cuma sembilan kali menjebol gawang lawan di semua kompetisi, performa Benzema jauh meningkat di musim 2010/11 lalu. Jumlah 26 gol dan sembilan assist adalah torehan mantan pemain Olympique Lyon itu dari 48 kesempatan dia dimainkan.
"(Persaingan) itu merupakan bagian dari paket dan bingkisan dalam pertandingan. Saya tak pernah melihat masa depan saya di luar Madrid. Tidak pernah," tegas Benzema.
Minggu, 12 Juni 2011
Dikaitkan dengan Liverpool, Jeffren Bangga
Barcelona - Penyerang muda Barcelona, Jeffren Suarez, disebut-sebut tengah diincar oleh Liverpool. Meski tak mau terlalu memikirkannya, Jeffren mengaku bangga mendengar kabar tersebut.
Jeffren adalah salah satu pemain muda yang tengah naik daun. Dia yang merupakan jebolan akademi La Masia tampil 13 kali pada musim lalu dan melesakkan satu gol.
Meski punya potensi besar, pemain kelahiran Venezuela ini tampaknya akan sulit untuk menembus tim inti Barca. Mengilapnya performa Lionel Messi, David Villa, dan Pedro Rodriguez membuat dia sepertinya hanya akan menjadi pelapis.
Kabarnya, Liverpool akan mencoba memanfaatkan kondisi tersebut. Mereka dilaporkan menyiapkan sejumlah dana untuk mengeluarkan Jeffren dari Camp Nou.
"Yang benar adalah bahwa ketika tim seperti Liverpool disebutkan, saya bangga dengan ketertarikan mereka. Mari kita lihat apa yang akan mereka lakukan kepada saya," kata Jeffren di SkySports.
Meski demikian, Jeffren saat ini tak mau terlalu memikirkan kabar ketertarikan The Reds. Dia memilih untuk fokus ke gelaran Piala Eropa U-21 di Denmark bersama timnas Spanyol.
"Saya tak memikirkan soal itu sekarang. Saya sekarang di sini dan berpikir tentang apa yang akan kami lakukan," tegasnya.
Gago Segera Tinggalkan Madrid
Madrid - Fernando Gago bisa jadi telah menjalani musim terakhirnya dalam seragam Real Madrid. Kubu El Real tengah melakukan pembicaraan dengan Boca Juniors untuk memulangkan sang gelandang ke Argentina.
"Kami tahu kalau Gago akan datang, tapi itu semua keputusannya ada di tangan Real Madrid," ungkap presiden Boca Juniors, Jorge Amor Ameal.
Datang di tahun 2007, Gago gagal memberi impresi bagus buat Real Madrid. Berbeda dengan Gonzalo Higuain dan Marcelo, yang datang bersamaan dengan dirinya, pemain tengah asal Argentina itu kalah mengilap.
Selama empat musim menetap di Santiago Bernabeu pesepakbola 25 tahun itu dimainkan 92 kali di Liga Spanyol dan cuma menyumbang satu gol. Sementara di musim 2010/2011 dia total cuma bermain tujuh kali di semua kompetisi dengan empat di antaranya pada ajang La Liga Primera.
Inilah yang kemudian membuat kabar kepergiannya dari Madrid berhembus kencang. Dan itu bisa jadi bukan sekadar isu saja karena pihak Boca Juniors mengaku sudah bernegosiasi dengan Los Merengues.
"Ada beberapa pemain yang mungkin akan datang dan ada alternatif lain sebagai solusi serta mereka yang kembali dari periode peminjaman. Tapi apa yang sangat menggoda adalah soal kemungkinan memiliki Gago. Presiden (klub) mengakatakan pada saya kalau ada peluang untuk Gago. Saya menyukai itu," beber pelatih Boca Julio Cesar Falcioni seperti diberitakan Marca.
Jika transaksi Gago menemui kata sepakat, berarti pesepakbola pemilik 30 caps bersama Albiceleste tersebut akan pulang ke klub yang membesarkan namanya. Gago adalah produk akademi sepakbola Boca setelah mulai bergabung di klub tersebut pada usia 10 tahun dan menjalani debut di tim utama pada usia 18 di tahun 2004.
"Kami tahu kalau Gago akan datang, tapi itu semua keputusannya ada di tangan Real Madrid," ungkap presiden Boca Juniors, Jorge Amor Ameal.
Datang di tahun 2007, Gago gagal memberi impresi bagus buat Real Madrid. Berbeda dengan Gonzalo Higuain dan Marcelo, yang datang bersamaan dengan dirinya, pemain tengah asal Argentina itu kalah mengilap.
Selama empat musim menetap di Santiago Bernabeu pesepakbola 25 tahun itu dimainkan 92 kali di Liga Spanyol dan cuma menyumbang satu gol. Sementara di musim 2010/2011 dia total cuma bermain tujuh kali di semua kompetisi dengan empat di antaranya pada ajang La Liga Primera.
Inilah yang kemudian membuat kabar kepergiannya dari Madrid berhembus kencang. Dan itu bisa jadi bukan sekadar isu saja karena pihak Boca Juniors mengaku sudah bernegosiasi dengan Los Merengues.
"Ada beberapa pemain yang mungkin akan datang dan ada alternatif lain sebagai solusi serta mereka yang kembali dari periode peminjaman. Tapi apa yang sangat menggoda adalah soal kemungkinan memiliki Gago. Presiden (klub) mengakatakan pada saya kalau ada peluang untuk Gago. Saya menyukai itu," beber pelatih Boca Julio Cesar Falcioni seperti diberitakan Marca.
Jika transaksi Gago menemui kata sepakat, berarti pesepakbola pemilik 30 caps bersama Albiceleste tersebut akan pulang ke klub yang membesarkan namanya. Gago adalah produk akademi sepakbola Boca setelah mulai bergabung di klub tersebut pada usia 10 tahun dan menjalani debut di tim utama pada usia 18 di tahun 2004.
Madrid Sudah Mulai Negosiasi Neymar
Madrid - Klub mana yang akan mendapatkan Neymar musim depan mulai terkuak. Jadi incaran banyak klub raksasa Eropa, penyerang asal Brasil itu kini merapat ke Real Madrid setelah El Real mulai melakukan negosiasi.
"Neymar ke Madrid? Segalanya mungkin terjadi," ungkap agen Neymar yang bernama Wagner Ribeiro seperti dikutip dari Marca.
Neymar menjadi salah satu pemain yang jadi incaran banyak klub di bursa transfer musim panas ini. Selain Madrid, klub lain yang terang-terangan menyatakan keinginan untuk mempekerjakan pemain 19 tahun itu adalah Chelsea.
The Blues, yang sudah mengajukan penawaran musim lalu namun kemudian ditolak, bisa jadi bakal benar-benar gagal mendapatkan pemain internasional Brasil itu. Soalnya kubu Los Merengues sudah memulai pembicaraan dengan Santos untuk bisa membawanya ke Santiago Bernabeu.
"Saya pernah membawanya ke Madrid tahun 2005, saat dia masih kecil, untuk melihat Robinho di Real Madrid. Tapi dia harus kembali ke Brasil karena ada tekanan besar yang datang," lanjut Wagner Ribeiro.
Mengingat Wagner Ribeiro adalah orang yang berhasil memboyong Robinho ke Madrid, dan kemudian menegosiasikan kepindahannya ke Manchester City, peluang Neymar menjadi anggota skuad Jose Mourinho musim depan dianggap terbuka lebar.
Lalu berapa uang yang diperlukan Madrid jika ingin mengangkut Neymar ke Bernabeu? Laporan yang berkembang di Spanyol dan Brasil menyebut kalau Santos akan meminta bayaran sekitar 50 juta euro atau sekitar Rp 621,8 miliar.
Aguero Tentukan Masa Depan Usai Copa America
Buenos Aires - Atletico Madrid sudah menegaskan tak akan melepas Sergio Aguero ke klub lain. Tapi Aguero akan menentukan masa depannya usai membela Argentina di Copa America.
Bukan cerita baru jika Aguero banyak diincar klub besar Eropa dalam setahun belakangan. Ada Real Madrid, Barcelona, Inter Milan, Juventus, Chelsea, Manchester City dan Liverpool sebagai peminatnya.
Atletico jelas tak ingin kehilangan bintangnya utamanya itu dan maka itulah mereka selalu bersikeras menolak tawaran yang datang, meski dalam jumlah besar.
Tapi Aguero sudah menegaskan jika ia ingin meninggalkan Vicente Calderon musim panas ini. Namun pemain yang akrab disapa Kun itu baru akan memberikan titik terang soal kelanjutan kariernya usai berlaga di Copa America.
Turnamen yang akan dimulai 1 Juli mendatang jelas jadi misi utama Aguero dan rekannya di 'Tim Tango' mengingat negara itu sudah 18 tahun puasa gelar di sana.
"Keputusan mengenai kemungkinan transfer dan lainnya akan ditentukan usai Copa America. Saat ini aku tidak mengetahui apapun mengenai apa yang akan terjadi," tutur Aguero singkat kepada Canal 7 yang dilansir Soccernet.
Henderson Tidak Takut Kelelahan
Kopenhagen - Tampil di Piala Eropa U21 menimbulkan kekhawatiran kalau Jordan Henderson bakal kelelahan saat memulai karir baru bersama Liverpool. Tapi si pemain sendiri merasa itu bukan masalah.
Henderson digaet Liverpool dengan harga 16,25 juta poundsterling setelah pemain 20 tahun itu tampil rutin bersama Sunderland musim lalu. Liverpool tentu saja berbeda dengan Sunderland karena tingkat persaingan di sana lebih ketat.
Di tengah tuntutan untuk segera beradaptasi dengan klub barunya, Henderson akan membela timnas Inggris di Euro U21 yang berlangsung di Denmark mulai akhir pekan ini.
Setelah musim lalu bermain sebanyak 40 kali buat Sunderland, banyak yang cemas kalau tampilnya Henderson di Euro U21 akan membuatnya kelelahan saat kembali ke Anfield kelak.
"Saya tahu sejumlah manajer dan pemain cemas tentang kelelahan akibat bermain terlalu banyak. Tapi saya merasa baik-baik saja setelah musim lalu," kata Henderson di situs resmi Liverpool.
Di usia baru 20 tahun, Henderson yang bermain sebagai gelandang memang punya energi yang berlebih. Ia merasa kalau semakin banyak ia tampil, kemampuannya bakal makin terasah.
"Ya, saya memang sudah bermain sangat banyak. Tapi saya masih punya banyak untuk ditawarkan, saya punya banyak energi. Kami masih muda dan ingin bermain sepakbola serta meraih sesuatu yang istimewa buat negara kami," tegkad Henderson.
Henderson digaet Liverpool dengan harga 16,25 juta poundsterling setelah pemain 20 tahun itu tampil rutin bersama Sunderland musim lalu. Liverpool tentu saja berbeda dengan Sunderland karena tingkat persaingan di sana lebih ketat.
Di tengah tuntutan untuk segera beradaptasi dengan klub barunya, Henderson akan membela timnas Inggris di Euro U21 yang berlangsung di Denmark mulai akhir pekan ini.
Setelah musim lalu bermain sebanyak 40 kali buat Sunderland, banyak yang cemas kalau tampilnya Henderson di Euro U21 akan membuatnya kelelahan saat kembali ke Anfield kelak.
"Saya tahu sejumlah manajer dan pemain cemas tentang kelelahan akibat bermain terlalu banyak. Tapi saya merasa baik-baik saja setelah musim lalu," kata Henderson di situs resmi Liverpool.
Di usia baru 20 tahun, Henderson yang bermain sebagai gelandang memang punya energi yang berlebih. Ia merasa kalau semakin banyak ia tampil, kemampuannya bakal makin terasah.
"Ya, saya memang sudah bermain sangat banyak. Tapi saya masih punya banyak untuk ditawarkan, saya punya banyak energi. Kami masih muda dan ingin bermain sepakbola serta meraih sesuatu yang istimewa buat negara kami," tegkad Henderson.
Target Utama Liverpool Kembali ke Liga Champions
Liverpool - Steven Gerrard percaya bahwa Liverpool akan kembali berjaya di masa depan. Namun untuk target di musim berikutnya, sang skipper mengatakan bahwa kembali ke Liga Champions adalah target utama timnya.
Liverpool berhasil terangkat dari keterpurukan sejak ditangani Kenny Dalglish awal tahun ini. Kebangkitan The Reds sekaligus meningkatkan ekspektasi kepada mereka di musim 2011-12.
Apalagi Gerrard dkk. sudah mengalami puasa gelar selama lima tahun dengan yang terakhir meraih trofi Piala FA. Sedangkan untuk urusan juara Liga Inggris, The Kop terakhir kali melakukannya dua dekade lalu.
Gerrard mengakui akan sulit bagi timnya untuk bisa langsung juara usai bangkit dari keterpurukan. Sehingga target di musim berikutnya adalah finis di zona Liga Champions.
"Akan bodoh untuk berekspektasi lebih tinggi dari kesiapan mereka. Di awal dari setiap musim di Liverpool ekspektasi terus meningkat, dan sekarang Kenny menjadi pelatih dan dengan beberapa pemain baru saya yakin ekspektasi itu akan meroket," sahut Gerrard di situs resmi klub.
"Kembali ke Liga Champions akan menjadi tujuan utama kami. Aku pikir ini tujuan semua klub di Premier League. Untuk masalah finansial akan sangat penting tapi itu juga kompetisi terbesar untuk individu pemain di level klub."
"Setiap orang ingin terlibat di dalamnya, kami memiliki sejumlah malam fantastis di sana di Anfield selama bertahun-tahun dan kami ingin malam-malam itu kembali lagi," imbuh gelandang Inggris itu.
Setelah mendatangkan Jordan Henderson, Gerrard berharap Liverpool merekrut beberapa pemain baru untuk memperkuat skuadnya. Selain itu, agar kompetitif, Gerrad meminta timnya untuk lebih konsisten.
"Kami cuma butuh melanjutkan apa yang sudah kami lakukan dalam enam bulan terakhir. Semoga kami akan menambah beberapa pemain untuk memperkuat skuad dan kami bisa bersaing," imbuh Stevie G.
"Kami sudah cukup bagus untuk mengalahkan setiap tim, kami cuma butuh menemukan konsistensi untuk bersaing berebut gelar," tutup dia.
Swansea Inginkan Marcos Senna
Swansea - Tim promosi di Liga Primer Inggris, Swansea City, mulai membangun tim jelang kompetisi musim depan. Klub asal Wales ini menginginkan gelandang veteran Spanyol, Marcos Senna.
Senna saat ini berstatus free agent setelah kontraknya di Villarreal habis. Pemain berdarah Brasil itu tampaknya tak lama lagi akan meninggalkan The Yellow Submarine.
Kondisi ini coba dimanfaatkan oleh Swansea. The Swans sudah melayangkan tawaran kepada pemain 34 tahun itu.
"Marcos Senna sudah berbicara lewat telepon dengan Manajer Swansea, Brendan Rodgers, dan itu membuatnya sangat bangga dan merasa terhormat dengan ketertarikan Swansea untuk memilikinya dalam skuad untuk Premier League," terang perwakilan Senna, Ely Coimbra, seperti dikutip Sportinglife.
"Marcos sangat gembira dengan kemungkinan itu dan tentu saja ingin memainkan sepakbola Premier League, tapi kami ingin menjelaskan bahwa sekarang kami masih dalam kontak awal," tambah Coimbra.
"Tapi, tentu saja Swansea City bisa jadi pilihan yang sangat menarik, karena Mr. Rodgers sudah menjelaskan kepada Marcos ide-idenya tentang timnya dan bagian dari proyek Swansea--yang sangat menyenangkannya--dan tentu karena Kota Swansea yang bagus dan bersemangat," ujarnya.
Sementara itu, Villarreal sendiri masih berharap Senna mau bertahan di El Madrigal.
"Situasi ekonomi penting, tapi kami bisa mencoba untuk mencapai kesepakatan dan membuatnya tetap tinggal," kata Presiden Villarreal, Fernando Roig.
"Palatih yakin dia adalah pemain kunci, jadi kami akan berjuang agar dia bertahan," tegasnya.
Senna saat ini berstatus free agent setelah kontraknya di Villarreal habis. Pemain berdarah Brasil itu tampaknya tak lama lagi akan meninggalkan The Yellow Submarine.
Kondisi ini coba dimanfaatkan oleh Swansea. The Swans sudah melayangkan tawaran kepada pemain 34 tahun itu.
"Marcos Senna sudah berbicara lewat telepon dengan Manajer Swansea, Brendan Rodgers, dan itu membuatnya sangat bangga dan merasa terhormat dengan ketertarikan Swansea untuk memilikinya dalam skuad untuk Premier League," terang perwakilan Senna, Ely Coimbra, seperti dikutip Sportinglife.
"Marcos sangat gembira dengan kemungkinan itu dan tentu saja ingin memainkan sepakbola Premier League, tapi kami ingin menjelaskan bahwa sekarang kami masih dalam kontak awal," tambah Coimbra.
"Tapi, tentu saja Swansea City bisa jadi pilihan yang sangat menarik, karena Mr. Rodgers sudah menjelaskan kepada Marcos ide-idenya tentang timnya dan bagian dari proyek Swansea--yang sangat menyenangkannya--dan tentu karena Kota Swansea yang bagus dan bersemangat," ujarnya.
Sementara itu, Villarreal sendiri masih berharap Senna mau bertahan di El Madrigal.
"Situasi ekonomi penting, tapi kami bisa mencoba untuk mencapai kesepakatan dan membuatnya tetap tinggal," kata Presiden Villarreal, Fernando Roig.
"Palatih yakin dia adalah pemain kunci, jadi kami akan berjuang agar dia bertahan," tegasnya.
Liverpool Masih Terus Buru Pemain
Liverpool - Musim panas ini Liverpool sudah sukses menggaet Jordan Henderson. Namun, ini baru awal karena 'Si Merah' belum akan berhenti belanja pemain.
Henderson adalah pembelian teranyar Liverpool setelah ia direkrut dari Sunderland, dengan nilai transfer yang kabarnya mencapai angka 20 juta poundsterling.
Henderson pun menjadi pembelian besar ketiga semenjak Kenny Dalglish kembali sebagai manajer, dengan Andy Carroll dan Luis Suarez bergabung pada bulan Januari lalu.
Akan tetapi, Direktur Sepakbola Liverpool Damien Comolli menegaskan kalau klubnya masih akan terus merekrut pemain di bursa transfer musim panas ini.
"Kami ingin melakukan pembelian dini. Semakin dini semakin baik karena kami bisa menyesuaikan ulang strategi atau memutuskan bila sudah cukup (berbelanja), meski kali ini tidak akan begitu!" tegasnya di Daily Mirror.
Comolli tidak membeberkan siapa-siapa saja nama pemain yang masih diincar kubu Anfield. Namun, ia menyiratkan kalau Liverpool lebih memberikan prioritas kepada pemain lokal.
"Jika seorang pemain berasal dari Inggris, atau Inggris Raya, atau pernah bermain di Liga Primer, kami akan lebih memilihnya dibandingkan pemain asing," jelas Comolli.
Lotito Janjikan Lebih Banyak Pemain Berkualitas
Roma - Lazio baru saja mendatangkan bomber Jerman, Miroslav Klose. Presiden Biancoceleste, Claudio Lotito berjanji akan belanja lebih banyak pemain dengan kualitas prima.
Klose menjadi rekrutan besar Lazio di bursa musim panas kali ini. Penyerang yang digaet secara gratis dari Bayern Munich dan diikat dengan kontrak berdurasi dua tahun.
Belanja Lazio tidak akan berhenti sampai disitu. Lotito menyatakan akan ada pemain-pemain lain dengan kualitas seperti Klose yang bakal didatangkan.
"Lebih banyak pemain dengan level (seperti Klose) itu akan datang di Lazio," ungkapnya di Football Italia. "Kami telah menyusun rencana perekrutan pemain untuk membuat skuad lebih kompetitif.
"Negosiasi lain tengah berjalan dengan para pemain yang berbeda, tapi saya tidak ingin menyebut nama-namanya saat ini. Kami tertarik untuk meningkatkan setiap area di tim dan akan melakukan hal yang sama dalam langkah yang nyata."
Menurut rumor yang beredar, Lazio akan merekrut Senad Lulic, bek kiri klub Swiss, Young Boys. Federico Marchetti juga akan digaet dari Cagliari dan melepas Fernando Muslera ke Galatasaray.
Kompetisi di Lini Depan Milan Takkan Paksa Cassano Pergi
Milan - Masa depan Antonio Cassano di AC Milan dispekulasikan karena ketatnya persaingan mengisi lini depan. Tak mau rumor terus berkembang, spekulasi itu pun ditepis kubu Cassano.
Sejumlah nama besar menjadi opsi untuk menjadi ujung tombak Milan. Pada akhirnya ini berdampak kepada kompetisi ketat berebut posisi.
Nasib Cassano, yang musim lalu dinilai kurang dapat tempat, lantas dispekulasikan. Ia disebut-sebut bakal hijrah demi menjamin tempatnya di timnas Italia untuk Piala Eropa 2012.
Adalah Fiorentina dan Napoli yang santer disebut-sebut menjadi pilihan Cassano agar bisa tampil rutin dan memuluskan jalannya ke skuad Gli Azzurri nanti.
"(Spekulasi) Ini seperti sebuah piringan hitam rusak yang sudah berputar terlalu lama," tegas Beppe Bozzo selaku agen Cassano kepada Mediaset Premium Calcio.
Tak ada alasan buatnya untuk berganti klub dan Wakil Presiden Milan Adriano Galliani sudah menegaskan Cassano tidak dijual karena ia sangat pas di Milan," lanjutnya.
Ia mengaku, persaingan di lini depan Milan memang ketat. Namun, kliennya tidak akan menyerah begitu saja.
"Kompetisi dengan Zlatan Ibrahimovic, Alexandre Pato dan Robinho bukanlah sebuah masalah sehubungan dengan kian dekatnya Piala Eropa."
"Saya pikir seorang pelatih mestinya melihat kualitas dari sebuah penampilan ketimbang kuantitas," lugas Bozzo.
Sebelumya allenatore Italia Cesare Prandelli mengisyaratkan hanya akan memilih pemain yang rutin tampil di klubnya masing-masing, untuk masuk ke skuad Piala Eropa 2012.
Tak Dijanjikan Main, Seedorf Pilih Milan Karena Hati
Milan - Clarence Seedorf akhirya diberi tambahan kontrak satu musim lagi oleh AC Milan meskipun tidak dijanjikan mendapat tempat di skuad utama. Namun pemain veteran itu sudah terlanjur "cinta mati" pada Rossoneri.
Seedorf sempat gelisah karena menjelang kontraknya habis di bulan ini, pihak Milan sempat tidak terlalu tertarik untuk memperpanjangnya. Akan tetapi mereka akhirnya bersepakat untuk melanjutkan kerja sama yang telah terjalin sejak 2002 itu.
Kendati dipertahankan, Milan khususnya pelatih Massimiliano Allegri tidak memberi jaminan bahwa pemain 35 tahun itu masuk tim pertama musim depan.
"Aku tidak minta apa-apa," ungkap Seedorf kepada Gazzetta dello Sport. "Aku tidak bertemu Allegri tapi aku tetap menandatangani kontrak itu."
"Aku cuma ingin bertahan di sini. Memang tidak ada garansi buatku. Tapi, setelah melakoni 900 pertandingan dalam karirku, apa yang mungkin aku minta pada Allegri?" sambungnya.
Seedorf sudah berada di San Siro sejak musim panas 2002, setelah ia menjalani karir bersama Ajax, Sampdoria, Real Madrid, dan Inter Milan.
"Hatiku bilang, bertahanlah (di sini) untuk memenangi Scudetto dan Liga Champions," tandasnya.
Langganan:
Postingan (Atom)