Selasa, 24 Mei 2011
Cedera Bahu, Pato Absen di Copa America
Milan - Brasil menerima pukulan berat menjelang digelarnya Copa America, Juli mendatang. Andalan Seleccao di lini depan, Alexandre Pato tidak dapat tampil karena mengalami cedera bahu.
Setelah menjalani pemeriksaan lebih lanjut, Pato diketahui menderita dislokasi bahu. Cedera itu didapat dia ketika memperkuat AC Milan melawan Udinese, akhir pekan lalu.
Pato ditandu ke luar lapangan setelah jatuh dengan posisi canggung setelah melakoni duel dengan defender lawan, Christian Zapata.
Wakil Presiden Milan Adriano Galliani menyatakan bahwa kondisi cedera Pato tidak lah serius dan dapat sembuh kurang dari sebulan. Namun, dokter klub Maurizio Gevi menegaskan bahwa pemilik julukan "Si Bebek" itu akan diplester selama setidaknya sebulan sebelum menjalani rehabilitasi.
"Dia kemudian akan menjalani rehabilitasi," ujar Gevi yang dikutip Reuters. "Dia tidak dapat bermain di Copa America. Musim Pato telah berakhir."
Pato kembali menemukan bentuk permainannya pasca mengalami cedera cukup panjang. Pesepakbola berusia 21 tahun ini telah mencetak sejumlah gol krusial yang membantu Milan memenangi Scudetto pertama dalam tujuh tahun terakhir.
Dengan cedera ini Pato berarti harus menunda debut-nya tampil di Copa America bersama Brasil. Pada gelaran yang terakhir pada 2007, tim Samba sukses menjadi jawara.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar